Pupuk Semangat Bela Negara Generasi Muda, Kesbangpol Sumbar Gelar Peningkatan Kesadaran Bela Negara di Lima Puluh Kota
16 Maret 2023 21:16:03 WIB 19 Berita Terkini Tita Shania

Untuk  menumbuhkan dan memupuk  semangat bela negara generasi muda, Badan Kesbangpol Prov. Sumbar menyelenggarakan kegiatan Peningkatan Kesadaran Bela Negara. Kegiatan yang dilangsungkan di hotel Shago Bungsu, Lima Puluh Kota pada Selasa (14/03) ini, diikuti oleh 75 siswa/generasi muda Lima Puluh Kota. Kegiatan dibuka oleh Bupati Lima Puluh Kota diwakili oleh Asisten I Setdakab Lima Puluh Kota, Herman Azmar.

Sebagaimana diketahui bela Negara merupakan tekad, sikap dan perilaku warga negara yang dijiwai oleh kecintaannya kepada NKRI. Wujud dari usaha bela negara setiap anggota masyarakat  adalah kesiapan dan kerelaan untuk berkorban demi mempertahankan kemerdekaan dan kedaulatan negara, kesatuan dan persatuan bangsa, keutuhan wilayah dan yuridiksi nasional, maupun nilai-nilai Pancasila dan UUD 1945.

Peningkatan semangat bela negara bagi masyarakat merupakan salah satu tugas pemerintah. Pemerintah daerah dalam hal ini Pemprov Sumbar, melalui Badan Kesbangpol, mengagendakan sejumlah kegiatan untuk meningkatkan semangat bela negara. Setiap tahun, Pemprov Sumbar juga menyiapkan serangkaian kegiatan untuk memperingati perjuangan PDRI pada tahun 1948 – 1949 silam, yang dijadikan momentum penetapan Hari Bela Negara yakni pada tanggal 19 Desember.

Melalui kegiatan kegiatan semacam ini,  masyarakat diharapkan memiliki pengetahuan wawasan kebangsaan serta memiliki keahlian yang diperlukan untuk mengaktualisasikan dan melestarikan nilai-nilai Pancasila dan demokrasi berdasarkan Pancasila dan UUD 1945.

Narasumber pada kegiatan ini yakni Asisten I Setdakab Lima Puluh Kota, Kepala Badan Kesbangpol Prov. Sumbar, Kepala Badan Kesbangpol Kab. Lima Puluh Kota dan Sekretaris Forum Bela Negara Prov. Sumbar